Taman Nasional Komodo

Posted in Rabu, 28 Desember 2011
by Tttt

31123949Taman Nasional Komodo terletak di tengah-tengah pulau Sumbawa dan Flores. Didirikan pada tahun 1980, awalnya tujuan utama Taman Nasional Komodo adalah untuk melestarikan satwa Komodo (Varanus komodoensis) dan habitatnya. Namun, pada akhirnya Taman Nasional Komodo diperluas untuk melindungi keanekaragaman hayati yang ada di darat maupun laut. Pada tahun 1986 Taman Nasional dinyatakan sebagai Situs Warisan Dunia oleh UNESCO dan tahun 2011 Taman Nasional Komodo masuk tujuh keajaiban dunia versi New7Wonders of Nature.

Satelit ASTER (NASA) pernah mengambil gambar Taman Nasional Komodo pada tanggal 20 Juli 2000. Gambar NASA mendekati warna aslinya. Biru menunjukkan air laut, abu-abu mewakili tanah kosong, dan hijau adalah penanda vegetasi. 

imageTaman Nasional Komodo mencakup tiga pulau utama yaitu Pulau Komodo, Pulau Rinca dan Pulau Padar, serta sejumlah pulau-pulau kecil di sekitarnya. Selain sebagai rumah bagi  Komodo, Taman Nasional Komodo juga  menyediakan perlindungan bagi banyak spesies lain seperti burung Gosong kaki oranye, seekor tikus endemik, dan rusa. Selain itu Taman Nasional Komodo memiliki laut yang kaya akan terumbu karang. Laut Taman Nasional Komodo dihuni lebih dari 1.000 spesies ikan, sekitar 260 spesies karang, dan 70 spesies spons. Dugong, hiu, pari manta, setidaknya 14 jenis paus, lumba-lumba, dan penyu yang menjadikan Taman Nasional Komodo semakin .

Ancaman terhadap keanekaragaman hayati semakin besar termasuk meningkatnya populasi penduduk yang mencapai 800% selama 60 tahun terakhir. Selain itu populasi rusa yang menjadi sumber makanan komodo terancam punah. Praktek penangkapan ikan yang merusak seperti dinamit, sianida, dan kompresor sangat mengancam sumber daya laut Taman Nasional Komodo. Sampai saat ini praktek-praktek penangkapan ikan yang merusak lingkungan masih tetap berlangsung terutama oleh nelayan pendatang.

Saat ini, PKA Balai Taman Nasional Komodo dan PT. Putri Naga Komodo bekerja sama untuk melindungi Taman Nasional Komodo. Tujuan utamanya adalah untuk melindungi keanekaragaman hayati Taman Nasional (baik laut dan darat) dan stok pengembangbiakan ikan untuk menambah populasi ikan di Taman Nasional Komodo. Kedua belah pihak memiliki komitmen jangka panjang untuk melindungi keanekaragaman hayati laut Taman Nasional Komodo.

Berikut ini beberapa foto keindahan Taman Nasional Komodo, sebagai orang Indonesia kita patut berbangga memiliki Taman Nasional seindah ini:

BMU Komodo Island Ombak Putih sailing ship island panorama 3 3008x2000

BMU Komodo Island Ombak Putih sailing ship dry vegetation on the island 3 3008x2000

BMU Komodo Island Ombak Putih entrance gate to Komodo National Park UNESCO world heritage site 3008x2000

BMU Komodo Island Pulau Sabola Besar Island walk to island peak 12 3008x2000

BMU Komodo Island Pulau Sabola Besar Island walk to island peak 11 3008x2000

18727531

31123949

BMU Komodo Island Komodo dragon gargantuan monitor lizard  8 3008x2000


Berikut ini peta satelit Taman Nasional Komodo:

Lihat Taman Nasional Komodo di peta yang lebih besar

                                     ----<<<<<<000000OOOOOOO00000>>>>>>>----